Ini Kue gampil banget caranya, simpan mixer sama ovennya baik-baik ya. Karena cukup pakai wishk sudah bisa menikmati lembut ini. Langsung saja ya ke resepnya, aku dapat resepnya dari sharing ibu di Langsung Enak Group Ibu Iing Mutmainnah.
Bahan :
3 butir telur
100 gram tepung terigu
24 gram maizena
160 gram gula pasir
60 ml/ aku 2 sachet Susu Kental Manis
125 gram margarin dicairkan
4 gram baking powder
1 bks vanilli/secukupnya
1/2 keju blok (diparut) buat adonan dan 1/2 blok lagi buat toping
Cara membuatnya :
1. Panaskan kukusan dengan api sedang
2. Kocok, Telur dan gula hingga berbusa (pakai wishk)
3. Masukkan terigu, amizena dan baking powder (sambil diayak) secara bertahap. Aduk rata
4. Masukkan Susu Kental Manis dan margarin cair, aduk rata
5. Tuang dalam loyang yang sudah diolesi dengan campuran margarin, minyak sayur dan terigu
6. Kukus kurang lebih 30-35 menit
Tidak ada komentar:
Posting Komentar