Waktu bikin kue ini awalnya sudah feeling, kalo kuenya bakal agak-agak geje gimana gitu, karena lihat adonannya yang lembek banget, dua kali seingatku bikin kue jadinya meleber aka melebar, duluu sekali tapinya, kayaknya juga belum sempat diposting. Biasalah sok sibuk si tukang masaknya.
Meski kuenya melebar tapi untuk rasanya g berubah sama sekali kok, masih tetap enyak dan crunchy gitu khas tepung ketan hitam gitu dech.
Resepnya aku lihat di blognya Dapur Dida, cheki-cheki ya
Kue sebelum masuk ke dalam oven, masih senyum dengan manis |
Semprit Ketan Hitam
Bahan :
200 gram tepung ketan hitam
150 gram tepung sagu tani
50 gram mentega
100 gram margarin --> aku pakai full margarin
1 kuning telur
150 gram gula halus
65 ml santan kental
chocho chips secukupnya untuk hiasan
Cara Membuat :
1. Panaskan Oven
2. Kocok mentega, margarin dan gula halus sampai lembut --> ini mungkin awal dari kesalahan aku, aku sering tidak nggeh dengan resep yang menyatakan kalo margarin dikocok lembut itu seperti apa :-D, masukkan kuning telur dan aduk rata.
3. Campur tepung sagu dan ketan hitam *jangan lupa diayak ya, ke dalam kocokan margarin, aduk rata,
4. Masukkan santan, aduk rata
5. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga, pasang spuit bintang, semprotkan kedalam loyang tipis yg sudah dioles mentega/margarin. tempelkan chocochips/kacang di atas kukis. Kalo pake almond kudu dicelupin ke putih telur supaya nempel.
6. Oven selama lk. 25 menit. Jangan angkat kue selagi panas, kue akan mudah hancur.
7. Biarkan hingga agak dingin, baru pindahkan ke wadah lain.
Tips dari Dapur Dida :
* Santan bisa diganti dengan susu cair dalam jumlah yang sama
Inilah penampakan kue yang sudah di oven dan matang jadi tumbuh ke samping dech :-(
Setelah keluar dari oven, melebar dengan suksesnya |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar